Bolabos.com – Saat bertandang ke Stoke City nanti malam, Manchester City kembali mendapatkan kabar buruk. Dua pemain andalan The Citizens, Sergio Aguero dan Yaya Toure harus absen karena cedera.
Manuel Pellegrini, pelatih The Cityzen itu mengkonfirmasi langsung jika Aguero mengalami cedera pada engkelnya, sementara Toure menderita masalah pada otot.
Kehilangan dua pemain itu praktis menurunkan kualitas Manchester Biru. Padahal kampiun Premier League 2011-2012 dan 2013-2014 tengah membutuhkan tiga poin tambahan untuk mengukuhkan posisi di puncak klasemen. Saat ini City duduk di puncak klasemen dengan raihan 29 poin, unggul selisih gol dari Leicester City yang memiliki angka sama.
“Sergio (Aguero) mengalami masalah pada kakinya dan kesulitan untuk bertanding. Saya harap ia bisa kembali saat City mengalahkan Borussia Moenchengladbach,” jelas Pellegrini.
Dengan cederanya Aguero dan Toure, hal itu berarti ada sembilan pemain City yang sedang menjalani perawatan. Mereka ialah Patrick Roberts, Jesus Navas, Fernando, Joe Hart, Pablo Zabaleta, Vincent Kompany dan Samir Nasri.