Navigasi Halaman : Beranda » Liga Indonesia » Pertahanan PBR Menjadi Fokus Utama Huistra

Pertahanan PBR Menjadi Fokus Utama Huistra

Pertahanan PBR Menjadi Fokus Utama Huistra

Pertahanan PBR Menjadi Fokus Utama Huistra

Bolabos.com Pieter Huistra mempunyai fokus sendiri dalam mempersiapkan anak asuhnya jelang turnamen Piala Jenderal Sudirman. Pelatih Persipasi Bandung Raya ini mengaku mendahulukan membenahi lini pertahanan timnya.

“Secara normal, ketika baru menangani sebuah tim, kita fokus pada pertahanan,” papar Huistra.

“Saat ini, sebagian besar pelatih akan melakukan hal sama,” imbuhnya.

Lebih lanjut, Huistra juga menyatakan organisasi tim sebagai hal lain yang bakal segera dipolesnya. Pasalnya, sebagian besar pemain PBR saat ini ialah muka baru.

“Kita harus memastikan mereka tahu apa yang harus dilakukan dan bisa bekerja bersama,” terangnya.

PBR sendiri bergabung di Grup A pada gelaran Piala Jenderal Sudirman. Mereka akan berebut tiket lolos ke Delapan Besar dengan Sriwijaya FC, Persija Jakarta, Gresik United, dan Arema Cronus, sang tuan rumah.

PBR akan melakoni pertandingan perdana mereka di ajang ini kontra Arema Cronus. Laga ini bakal dihelat di Stadion Kanjuruhan Malang, Senin (16/11) lusa.

Post by Bolabos.com