
Alami Cedera Paha, Boateng Akan Absen Lama
Bolabos.com – Sebuah pukulan besar diterima Bayern Munich usai mengalahkan Hamburg 2-1 pada Jumat (22/1/2016). Bek tengah Bayern Jerome Boateng menderita cedera paha serius sehingga akan absen lama.
Pada pertandingan itu, Boateng digantikan oleh Javi Martinez di menit ke-56. Hasil pemindaian, menyebutkan bahwa pemain internasional Jerman tersebut mengalami cedera di otot aduktor kirinya.
Tidak disebutkan secara rinci berapa lama Boateng akan absen. Namun, yang jelas si pemain kini mesti berpacu dengan waktu untuk bisa tampil di babak 16 Besar Liga Champions pada Februari mendatang.
Cederanya Boateng memperpanjang daftar pemain belakang Bayern yang masuk ruang perawatan setelah Medhi Benatia dan Rafinha. Akan tetapi, bek kiri Juan Bernat sudah mulai berlatih.
“Banyak hal yang pelan-pelan sedikit tegang di lini belakang dan yang penting bahwa pemain-pemain kami yang cedera segera kembali,” kata kapten Bayern Philipp Lahm di Sky Sports.
“Aku tidak paham mengapa banyak dari pemain kami yang cedera secara tiba-tiba,” sungut dia.
By Bolabos.com